TANA TORAJA, iNews.id - Para Croser dari Gasing Group Y2K raih Juara Umum kelas lokal di Kejuraan Open Turnamen Grasstrack Tana Toraja 2022, Minggu (20/11/2022).
Grasstrack yang di gelar di Kecamatan Rembon ini dimeriahkan oleh sejumlah pembalab handal dari berbagai daerah. Gasing Group Y2K yang menurunkan sejumlah crosernya berhasil menaklukkan para pembalap, yang saling beradu di sirkuit utama Toraja Trail.
"Vicky KJ tampil sebagai juara umum, sementara dua lainnya yakni Arjuna Pratama, dan Saputra berhasil meraih podium," kata Yulius Dakka, Humas Toraja Trail.
Diharapkan kegiatan ajang balapan yang menggunakan track tanah ini dapat menjadi tempat para generasi muda dalam menyalurkan bakat dan membawah Toraja dalam berbagai event di tingkat provinsi dan nasional kedepan.
"Kegiatan ini menjadi ajang penyaluran bakat anak - anak muda kita, kita juga berharap melalui event seperti ini bisa menghasilkan croser - croser handal dari Toraja. Saya yakin Tana Toraja dan Toraja Utara bisa mencetak pembalap yang handal, dan bisa mengharumkan nama daerah baik di tingkat provinsi maupun ditingkat nasional," harap Dakka, sapaan Humas Toraja Trail itu.
Editor : Jufri Tonapa
Artikel Terkait