Panglimata' Gelar Bagi Takjil dan Konser Malam Paskah serta Diskusi Ekspresi Toleransi di Toraja

Tim iNews Id
Tim Panglimata' gelar bagi tagjil dan konser musik paskah serta diskusi toleransi di Alun-alun Kota Rantepao, Sabtu (8/4/2023). Foto: iNews Toraja

TORAJA UTARA, iNews.id - Tim Panglimata' gelar bagi-bagi takjil ke masyarakat dan Konser Musik Paskah di Alun-alun Kota Rantepao, Toraja Utara, Sabtu (8/4/2023).

Pembagian takjil kali ini dibagikan kepada masyarakat muslim yang menikmati kota rantepao sambil menunggu waktu berbuka di Alun-alun kota Rantepao.

Kegiatan kali ini sebagai bentuk terus menjaga toleransi antar umat beragama di Toraja dibulan ramadhan dan menyambut paskah pada minggu (9/4/2023).


Tim Panglimata' gelar konser musik paskah serta diskusi toleransi di Alun-alun Kota Rantepao, Sabtu (8/4/2023). Foto: iNews Toraja

"Kegiatan ini sebagai wujud indahnya Toleransi di Toraja, toleransi di toraja bukan hanya ucapan tetapi perlu kita wujudkan dalam kehidupan sehari-hari. Dan pada kegiatan ini, kita bisa melihat indahnya kebersamaan dengan buka puasa bersama dan merayakan malam Paskah. Semoga kegiatan seperti ini bisa terus dilaksanakan di Toraja," ungkap Ignas Tandi Rano, Kordinator Wilayah 3 Pejuang Panglimata' kepada iNews Toraja.


Diskusi Ekspresi Toleransi Toraja yang digelar Tim Panglimata', Sabtu (8/4/2023). Foto: iNews Toraja

Selain berbagi takjil, Tim Panglimata' juga menggelar Konser Musik Paskah, serta Diskusi dengan tema Ekspresi Toleransi Toraja.

Tampak terlihat ratusan masyarakat dari berbagai elemen hadir memeriahkan kegiatan tersebut sangat antusias.

Editor : Jufri Tonapa

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network