TANA TORAJA, iNews.id - Nofrianto warga yang dikabarkan hilang dan diduga tertimbun longsor di Tana Toraja, Sulawesi Selatan, ditemukan tewas dipinggir sungai, Rabu (17/5/2023) sore jelang malam.
Korban Nofrianto (20) ditemukan sudah tidak bernyawa disungai, di Lembang Buttu Limbong, terjepit disela bebatuan oleh warga dan pihak petugas dari TNI - Polri saat melakukan pencarian dari titik lokasi longsor.
AKBP. Malpa Malacoppo, Kapolres Tana Toraja. Foto: Istimewa
"Jenazah korban ditemukan radius 9 kilomter dari lokasi kejadian, diduga saat bencana tanah longsor korban tertimbun dan terseret arus sungai yang tepat beradi dibawah jalan poros Makale - Bittuang," kata AKBP. Malpa Malacoppo, Kapolres Tana Toraja kepada iNews Toraja.
Sementara itu, jenazah korban dievakuasi dan dibawah ke Puskesmas setempat untuk dilakukan pemeriksaan medis dan selanjutnya dibawah kerumah duka untuk disemayamkan.
"Sudah dievakuasi, dan dibawah ke puskesmas setelah itu jenazah dibawah ke rumah duka untuk disemayamkan," tutup AKBP. Malpa Malacoppo.
Editor : Jufri Tonapa