TANA TORAJA, iNews.id - Guna mencegah keterlibatan pengguna aplikasi Judi Online, Kodim 1414/TANA Toraja melakukan pemeriksaan Handphone terhadap personil dan PNS pada Rabu (19/6/2024) lalu.
Sebanyak sebanyak 250 orang diperiksa, terdiri dari Prajurit TNI sebanyak 245 orang dan PNS sebanyak 5 orang.
Kegiatan digelar di lapangan Makodim 1414/Tana Toraja, selain melakukan pengecekan kegiatan juga dilanjutkan pengarahan penekanan serta himbauan terkait Tindak Pidana bagi Prajurit TNI dan PNS yg terlibat Judi Online.
"Saya menghimbau seluruh personil jajaran Kodim TANA Toraja untuk tidak terkait dalam kegiatan judi online, kita akan melakukan pengawasan, dan ini akan saya cek setiap minggunya ini berlaku juga untuk masing-masing Danramil se-Kodim 1414/Tator," ungkap Letkol. Arm Bani Kelana Sepang, Dandim 1414/TANA Toraja, pada Minggu (23/6/2024).
Dari hasil pemeriksaan Handphone dijajaran Kodim 1414/TANA Toraja, tidak ditemukan prajurit TNI dan PNS Kodim yang menggunakan aplikasi judi online atau terlibat kegiatan judi online.
Kegiatan ini langsung dihadiri oleh Dandim, Kasdim, Para Perwira Staf Kodim serta para Danramil se-Kodim 1414/Tator.
Editor : Jufri Tonapa
Artikel Terkait