TANA TORAJA, iNews.id - Satu keluarga yang hendak mengambil sayur makanan ternak terjun ke sungai sadan, di Tana Toraja, Sulawesi Selatan, Kamis (14/12/2023) sore.
Peristiwa ini terjadi sekitar pukul 17.10 wita, saat sopir yakni Jois Sikko (27) bersama istrinya dan kedua orang anaknya hendak mengambil sayur untuk makanan ternak di sepon, Kecamatan Makale.
Pada saat mobil sementara jalan dipinggir sungai sadan, ban sebelah kiri mobil pickup yang tergelincir ke tepi sungai sehingga menyebabkan mobil terbalik dan jatuh ke sungai sadan.
Warga yang kaget akan peristiwa tersebut beramai-ramai melakukan evakuasi, dibantu pihak keamanan setempat, beruntung keempat korban dapat diselamatkan dan dilarikan ke rumah sakit umum lakipadada untuk mendapatkan perawatan intensif.
Para korban yang selamat mendapatkan perawatan medis di Rumah Sakit Umum Lakipadada, Kamis (14/12/2023). Foto: Istimewa
Diketahui, keempat korban yaitu Jois Sikko yang adalah sopir dan Mirsita Sari Tandirerung (25) istrinya, serta kedua anaknya yakni Melisa (2) dan perili (4).
"Iya benar kejadian tersebut terjadi tadi sore. Ban mobil sebelah kiri tergelincir keluar dari badan jalan dan menyebab jatuh ke sungai. Keempat korban selamat dan sudah dilarikan ke rumah sakit lakipadada untuk dirawat,' ungkap Ipda. Fabricho Sulu, Perwira Pengawas Polres Tana Toraja.
Sementara itu, mobil pickup degan nomor polisi KT 8772 RG yang ditumpangi oleh para korban telah dievakuasi dengan menggunakan satu unit alat berat.
Editor : Jufri Tonapa