get app
inews
Aa Read Next : Kolaborasi BPS Gereja Toraja dan PT Malea, Gaungkan Cinta Sungai Sa'dan

SAR Gabungan Bantu Pencarian Stoner Samen Warga Toraja Utara yang Diduga Lompat ke Sungai Sadan

Minggu, 02 April 2023 | 20:05 WIB
header img
SAR Gabungan turun melakukan pencarian terhadap Stoner Samen, warga Sadan Malimbong yang diduga lompat ke Sungai Sadan, Minggu (2/4/2023). Foto: iNews Toraja

TORAJA UTARA, iNews.id - SAR Gabungan turun bantu pencarian Stoner Samen (16) warga sadan malimbong yang diduga hilang melompat di Sungai Sadan, Toraja Utara, Minggu (2/4/2023).

Pencarian dipusatkan tidak jauh dari tenpat yang diduga stoner melompat pada Kamis (30/3/2023) kemarin.

SAR Gabungan melakukan pencarian dengan menyisir sepanjang sungai sadan, dengan memeriksa pinggiran sungai serta menggunakan perahu karet.

"Iya benar kami tadi melakukan pencarian hingga radius dua kilo meter dari titik yang diduga korban melompat ke sungai. Rekan-rekan dari KPA Anak Rimba Toraja, SAR Lakipadada, Mahakripa UKI Toraja, Tambolang Outdoor, serta SAR Hardnes Palopo juga turun melakukan operasi pencarian hari ini," ungkap Maickel Marth Femy, Komandan Pos Basarnas Palopo kepada iNews Toraja.

Sementara itu, pencarian akan kembali dilakukan pada Senin (3/4/2023) besok, dikarenakan cuaca yang tidak bersahabat.

"Pencarian akan dilanjutkan besok pagi," tutupnya.

Diketahui Posko Pencarian Stoner Samen yang diduga melompat ke sungai sadan, dipusatkan di Kantor BPBD Toraja Utara.

Editor : Jufri Tonapa

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut