Lanjut Elisabeth mengatakan bahwa pentingnya pencegahan DBD dengan gerakan 3M, menjaga kebersihan lingkungan, dan itu tidak perlu biaya.
"Mencegah lebih baik daripada mengobati. DBD taruhannya nyawa, terlalu mahal bayarannya pak. Padahal perilaku dan kesadaran masyarakat dalam menjaga kebersihan lingkungan tidak perlu biaya," tutup Elisabeth.
Gerakan 3 M
1. Menguras/ menyikat/ membersihkan tempat-tempat penampungan air bersih minimal sekali seminggu, membersihkan pot/vas bunga yang menampung air, ban penampung air di bengkel-bengkel, dan talang air.
2. Menutup Rapat-rapat tempat penampungan air misalnya ember, gumbang, dan tempat penampungan air lainnya.
3. Mengubur Bahan-bahan bekas yang dapat menampung air misalnya kaleng, dan barang pecah belah.
Editor : Jufri Tonapa
Artikel Terkait