Logo Network
Network

Longsor Tutup Jalan Poros di Pesondongan Toraja Utara

Tim iNews Id
.
Jum'at, 03 Februari 2023 | 17:04 WIB
Longsor Tutup Jalan Poros di Pesondongan Toraja Utara
Warga terpaksa menerobos material longsor yang menutup badan jalan poros pesondongan di Lembang Pesondongan, Kecamatan Sadan, Toraja Utara, Jumat (3/2/2023). Foto: Istimewa

TORAJA UTARA, iNews.id - Bencana alam tanah longsor terjang jalan di Kecamatan Sadan, Toraja Utara. Akses utama warga lumpuh, Jumat (3/2/2023).

Saat ini material longsor masih menutup badan jalan poros Pesondongan - Likulambe di Dusun Pesondongan, Lembang Pesondongan.

Peristiwa tersebut membuat perekonomian warga lumpuh, kendaraan roda dua dan empat tidak dapat melintas.

Tidak sedikit warga terpaksa harus menerobos material tanah bercampur lumpur tersebut dengan kendaraannya untuk dapat beraktivitas.


Sertu. Muhammad Darwis, Babinsa Koramil 04 Sesean, bersama warga berjibaku membersihkan material longsor yang menutup badan jalan di Pesondongan, Jumat (3/2/2023). Foto: Istimewa
 

"Iya benar kejadiannya. Saya bersama masyarakat tadi bergotong royong untuk membuka jalan yang dapat dilalui oleh endaraan roda dua," kata Sertu Muhammad Darwis, Babinsa Koramil 04 Sesean kepada iNews Toraja.

Diduga longsor terjadi akibat intensitas hujan yang cukup tinggi sejak sepekan. Kini kendaraan roda dua dapat melintas namun tetap berhati-hati.

"Masyarakat yang ingin melintas harus tetap waspada karena, hujan masih terus terjadi dan ditakutkan adanya longsor susulan," tutup Darwis.

Editor : Jufri Tonapa

Follow Berita iNews Toraja di Google News

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.