Logo Network
Network

Ribuan Masyarakat dari 11 Kecamatan di Tana Toraja Deklarasikan Dukungan Pemekaran Toraja Barat

Tim iNews Id
.
Sabtu, 10 September 2022 | 09:24 WIB
Ribuan Masyarakat dari 11 Kecamatan di Tana Toraja Deklarasikan Dukungan Pemekaran Toraja Barat
Deklarasi Ribuan Masyarakat dari 11 Kecamatan di Tana Toraja yang mendukung Pemekaran Kabupaten Toraja Barat, Jumat (9/9/2022). Foto: iNews Toraja

TANA TORAJA,iNews.id - Deklarasi dukungan pemekaran Kabupaten Toraja Barat dihadiri ribuan masyarakat dari 11 Kecamatan di Tana Toraja, yang digelar di pelataran kantor Kecamatan Saluputti, Jumat (9/9/2022) kemarin.

Sebelum deklarasi dukungan diawali dengan rapat akbar dan penandatanganan pernyataan dukungan.

"Rapat yang kami lakukan selama ini hanya rapat persiapan, rapat akbar pertama inilah yang menjadi agenda untuk dilakukan panitia," kata Ketua Harian Panitia Pemekaran Toraja Barat, Welem Sambolangi'.

"Panitia bukan apa-apa dan bukan siapa-siapa untuk memekarkan Toraja Barat tanpa kita semua. Karena itu, kami butuh bantuan semua pihak," ujarnya.

Diketahui rencana DOB Toraja Barat sudah bergulir sejak 19 tahun lalu. Karena itu, seluruh panitia optimis Toraja Barat akan terwujud dengan antusias dari semua pihak.

Deklarasi ini dihadiri sejumlah Tokoh dan ribuan warga dari berbagai daerah. Diantaranya, Anggota DPRD Provinsi Sulawesi Selatan, Dan Pongtasik, Anggota DPRD Sulsel, John Rende Mangontan, Kepala Kejaksaan Negeri (Kajari) Makale, Erianto Laso' Paundanan. Kemudian, Tokoh Masyarakat Toraja Barat John Diplomasi, serta sejumlah Forkopimda Tana Toraja.

Editor : Jufri Tonapa

Follow Berita iNews Toraja di Google News

Bagikan Artikel Ini