get app
inews
Aa Read Next : Kodim 1414/Tator Gelar Apel Pasukan Dalam Rangka Pengamanan Jelang Pemilu Tahun 2024

Jaga Ketahanan Pangan, Kodim 1414/Tator Tanam Bibit Jagung 20 Kg bersama Warga di Malimbong Balepe'

Selasa, 13 September 2022 | 20:39 WIB
header img
Penanaman bibit jagung di Kecamatan Malimbong Balepe' oleh Kodim 1414/Tator bekerjasama dengan masyarakat, Selasa (13/9/2022). Foto: Istimewa

TANA TORAJA, iNews.id - Demi meningkatkan ketahanan pangan di Kecamatan Malimbong Balepe', Tana Toraja. Kodim 1414/Tator bersama warga gelar tanam bibit jagung 20 Kg, Selasa (13/9/2022).

Adapun bibit jagung yang ditanam yaitu jagung kuning hibrida yakni jagung tongkol dua. Dimana penanaman bibit tersebut dilahan milik warga seluas 2 Ha.

Dalam sambutannya Danramil 09/Saluputti mengatakan bahwa kegiatan penanaman jagung ini adalah bentuk kerja sama antara Kodim 1414/Tator dengan masyarakat di Malimnong Balepe'.

"Kegiatan ini di maksudkan untuk meningkatkan ketahanan pangan, khususnya di daerah Malimbing Balepe', ini merupakan lahan dan tanaman percontohan yang nantinya dapat dilihat lansung oleh masyarakat sekitar. Mari kita sama-sama tumbuhkan semangat bertani kita khususnya saat ini ," kata Letda Inf. Marthen.

Sementara itu menurut Camat Malimbong Balepe', hal Ini merupakan berkat bagi masyarakat dan sangat mengapresiasi taman jagung sebagai bentuk menjaga ketahanan pangan.

"Kami berharap bukan cuman di tempat ini saja tetapi bisa merambah ke tempat tempat lain dan kalau bisa berkesinambungan agar dapat meningkatkan kesejatraan masyarakat setempat. Kendala-kendala yang ada di lapangan misalnya permasalahan pupuk dan hama-hama penyakit dan sebagainya supaya berkoordinasi dengan penyuluh pertanian yang siap untuk membantu," ungkap Tandi Sussa.

Tandi Sussa juga menyampaikan kepada para petani, agar segera buat kelompok tani dan dibuatkan RDKK sehingga kedepan bisa mendapatkan bantuan pupuk bersubsidi.

Hadir juga dalam kegiatan tersebut, Kapolsek Saluputti Iptu. Sette Marung, Penyuluh pertanian, jajaran pemerintah setempat, dan sejumlah kelompok tani serta Masyarakat.

Editor : Jufri Tonapa

Follow Berita iNews Toraja di Google News Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut